Pages

Rabu, 06 Juli 2011

Foto Prewedding : Road Trip of Love
Foto prewedding, road trip of love. Itulah tema yang akan Focus studio 81 angkat kali ini. Cocok bagi Anda dan pasangan yang sama-sama menyukai traveling.
Tema road trip, bukan berarti Anda benar-benar harus melakukan perjalanan. Jika Anda memiliki waktu luang, memang tidak ada salahnya mengajak pasangan dan vendor foto pernikahan untuk mendokumentasikan perjalanan Anda bersama pasangan. Dan pastinya akan banyak sekali moment yang dapat didokumentasikan.
Anda yang ingin menggunakan tema road trip tanpa benar-benar harus melakukan perjalanan pun tidak menjadi masalah. Anda hanya perlu menyiapkan property seperti mobil, atau alat transportasi lainnya. Jangan lupa membawa tas-tas, peta, dan bekal makanan layaknya seseorang yang akan melakukan perjalanan. Sesuaikan busana dan make up yang dipakai dengan tema perjalanan ini.
Semoga tips foto prewedding,road trip of love ini menginspirasi Anda.

Photo Pre Wedding : ‘Cinema’ Inspiration
Photo pre wedding dengan ‘mencontek’ film-film gaya atau adegannya tentu tidak dilarang. Bahkan Anda diharuskan menonton film-film agar mendapatkan inspirasi untuk tema foto pre wedding. Dan kali ini bagaimana jika Anda ‘mencontek’ film ‘500 Days of Summer.’
Film yang diperankan Zooey Deschannel dan Joshep Gordon-Levitt ini bertemakan komedi-romantis. Gaya busana di film ini ‘vintage’ dan sang perempuan identik dengan warna bniru muda, baik itu aksesoris ataupun busananya.
Biaya yang dibutuhkan untuk tema foto pre wedding ini tidak besar karena lokasinya mudah dijangkau. Anda bisa mengambil lokasi di tempat karoke,toko CD, piknik di taman, membuat pesta kecil di atap gedung, dan taman yang memiliki bangku. Konsultasikan dengan fotographer untuk mendapatkan hasil lebih baik.
Atau anda punya film faforit lain yang sering anda tonton, coba amati lebih seksama hingga nantinya bisa menimbulkan inspirasi yang bagus untuk prewedding anda
Foto Prewedding : Karnaval Penuh Warna
Foto prewedding yang unik, menggambarkan pribadi Anda dan pasangan yang ceria, serta menunjukkan warna-warni kehidupan cinta Anda berdua? Mungkin tema foto kali ini menjadi pilihan yang tepat.
Ambillah lokasi di sebuah taman bermain atau taman karnaval. Untuk kostum, pilihlah kostum berwarna cerah karena tema foto prewedding kali ini ceria. Kesan lucu, namun tetap romantis cocok untuk tema foto ini.
Di taman karnaval ini banyak sekali lokasi untuk pemotretan. Anda bisa mengambil lokasi di kincir angin, karusel, sampai area game tembak-tembakan berhadiah. Untuk property, Anda bisa membawa balon atau permen loli berwarna-warni.
Sebelum Anda melakukan sesi foto preweddding di lokasi ini, ada baiknya menghubungi pengelola taman bermain. Menanyakan peraturan dan ketentuan yang berlaku. Setelah ijin ditangan, Anda dan pasangan pun siap berpose di depan kamera.

Foto Prewedding : Vintage Library Style
Foto prewedding kali ini Focus Studio 81 akan memberikan sebuah ide yang mungkin bisa menginspirasi Anda, para calon pengantin. Vintage Library Style, tema foto ini akan mengingatkan Anda pada masa-masa sekolah. Tertarik dengan tema foto ini, berikut ini Belle berikan tip-tipnya :
Hal pertama yang perlu Anda siapkan tentu saja Anda membutuhkan lokasi layaknya sebuah perpustakaan. Anda bisa mensetting ruangan biasa menjadi sebuah perpustakaan atau meminta ijin sebuah toko buku ataupun perpustakaan.
Selanjutnya, pilihlah kostum yang sesuai dengan tema. Anda bisa memilih kostum sekolah atau mengenakan baju kasual namun tetap bertemakan “vintage”. Sepatu pantopel atau oxford shoes, cardigan, dan tidak lupa kacamata frame hitam berukuran besar. Untuk mempermanis foto prewedding, Anda dapat menambahkan aksesoris seperti wedding bouquet, kue-kue,atau seperangkat alat minum teh yang dapat menghilangkan suasana kaku perpustakaan.
Jika Anda dan pasangan berada dalam satu almamater, tidak ada salahnya untuk mengambil lokasi pemotretan di sekolah. Selain membangkitkan kembali kenangan masa-masa sekolah, biaya penyewaan lokasi pun bisa berhemat.

Foto Prewedding : Semakin Manis Dengan Cupcakes
Foto prewedding dengan tema berbeda dari pasangan lainnya, tentu menjadi kebanggan tersendiri. Focus studio 81 kali ini akan memberikan tema foto “Love and Cupcakes”. Manisnya cinta tentu bisa direpresentasikan oleh cupcakes
Kue mini dengan penampilannya yang manis dan menarik ini dapat menghiasi foto prewedding Anda. Sebelumnya property foto banyak didominasi oleh balon, kipas kertas, sampai bunga, kali ini mengapa tidak menjadikan kue mini ini sebagai ‘pemanis’ foto pernikahan Anda.
Cupcake pertama populer di Amerika pada abad ke-19. Ada dua penjelasan mengapa kue mini ini dinamakan ‘cupcake’. Pertama, kue ini dimasak menggunakan ‘cup’ atau mangkuk sehingga diberi nama kue mangkuk (cup cake). Kedua, bahan-bahan pembuatan kue diukur menggunakan ‘cup’ atau mangkukAnda cukup menyediakan cupcakes dengan berbagai hiasan dan rasa. Jika ingin mengambil tema ceria, pilihlah cupcakes dengan warna cerah, sedangkan untuk tema klasik atau vintage pilihlah cupcakes dengan dominasi warna putih atau coklat. Piknik di taman, membuat cupcakes di dapur, atau membuat pesta kebun kecil bisa dijadikan lokasi pemotretan.

Foto Pernikahan, Murah dan Berkualitas
Foto pernikahan tidak harus menyewa fotographer ternama dengan harga selangit. Menggunakan jasa fotographer tidak ternama tetapi berkualitas juga patut dipertimbangkan. Memang benar dokumentasi pernikahan harus mendapatkan “dana lebih” mengingat hari pernikahan merupakan moment spesial, namun bukan berarti Anda menghabiskan banyak uang pada masalah foto ini.
Berikut beberapa cara mendapatkan foto pernikahan berkualitas dengan harga terjangkau:
  • Fotographer ternama akan mematok harga yang tinggi, namun sekarang ini Anda dapat menemui fotographer yang belum memiliki nama besar namun tidak kalah kualitasnya. Cobalah meminta rekomendasi kerabat mengenai hal ini.
  • Jangan sungkan untuk meminta bantuan kerabat yang pandai dalam bidang fotographi.
  • Booking lah fotographer pilihan Anda secepat mungkin agar terhindar dari resiko kenaikan harga.
  • Bandingkan harga antara mencetak hasil foto dengan membayar ekstra untuk foto yang dicetak fotographer.
  • Carilah informasi mengenai fotographer, baik itu melalui kerabat ataupun internet. Namun jangan menyewa fotographer karena harganya murah, namun Anda juga perlu melihat hasil karyanya. Bandingkanlah antara kualitas dan harganya, jangan sampai foto pernikahan Anda gagal karena mengejar harganya yang murah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar